PENGARUH KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN PENGUNJUNG DI MUSEUM NASIONAL JAKARTA

Authors

  • Haufi Sukmamedian Batam Tourism Polytechnic
  • Nensi Lapotulo Politeknik Pariwisata Batam

DOI:

https://doi.org/10.59193/jmr.v1i1.20

Keywords:

kualitas layanan, kepuasan pengunjung, museum

Abstract

Kualitas layanan menjadi salah satu  aspek dalam menentukan kepuasan pengunjung. Penelitian ini bertujuan untuk  mengetahui Pengaruh Kualitas Layanan Terhadap Kepuasan Pengunjung di Museum Nasional Jakarta. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian  asosiatif. Sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik non-probability  sampling terdiri dari pengunjung Museum Nasional Jakarta, diambil sebanyak 100  responden dengan pengolahan data menggunakan aplikasi SPSS (Statistical  Package for Social Sciences) versi 25. asil Uji T dari dimensi bukti fisik,  keandalan, dan empati secara parsial memiliki pengaruh terhadap kepuasan  pengunjung sedangkan dimensi cepat tanggap dan jaminan secara parsial tidak  memiliki pengaruh terhadap kepuasan pengunjung di Museum Nasional Jakarta dan hasil dari Uji F adalah Kualitas Layanan secara simultan mempunyai pengaruh  terhadap kepuasan pengunjung di Museum Nasional Jakarta. Hasil R2 yang  diperoleh adalah kualitas layanan mempengaruhi kepuasan pengunjung sebesar  50,9% sedangkan 49,1% lainnya didapat dari variabel lainnya yang tidak dibahas  dalam penelitian ini. Saran untuk perusahaan dalam penelitian ini agar tetap  menjaga dan meningkatkan dimensi-dimensi kualitas layanan agar memberikan  dampak positif terhadap kepuasan  pengunjung di Museum Nasional Jakarta.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Nensi Lapotulo, Politeknik Pariwisata Batam

ok

Downloads

Published

2022-04-13

How to Cite

Sukmamedian, H., & Nensi Lapotulo. (2022). PENGARUH KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN PENGUNJUNG DI MUSEUM NASIONAL JAKARTA. JURNAL MEKAR, 1(1), 34–40. https://doi.org/10.59193/jmr.v1i1.20

Issue

Section

VOL.1. NO.1. APRIL 2022